top of page

Ini 12 Hantaran Lamaran yang Kekinian dan Penuh Makna


Hantaran lamaran merupakan benda yang sakral bagi calon pengantin yang akan melaksanakan pernikahan. Salah satu bagian dari prosesi lamaran ini merupakan momen sakral yang sangat istimewa pada setiap orang, khususnya calon pengantin. Maka dari itu, segala hal harus dipersiapkan dengan sangat baik sejak awal sampai hari tersebut tiba.


Sebuah hantaran lamaran bisa dikatakan adalah sebuah simbol kesanggupan laki-laki untuk mencukupi kehidupan perempuan yang akan dipinangnya. Dari hal tersebut, barang-barang yang ada dalam hantaran lamaran memiliki makna dan doa untuk kesejahteraan kedua mempelai di masa depan.


Hantaran Lamaran yang Kekinian dan Bermakna


Untuk kamu yang bingung mencari hantaran lamaran kekinian namun tetap memiliki makna yang mendalam, simak ulasannya di bawah ini.


1. Perangkat ibadah

Jenis hantaran lamaran pertama yang tidak lekang oleh waktu adalah perangkat ibadah. Barang tersebut memiliki makna sebagai pengingat bahwa kedua mempelai harus selalu menjalankan ibadah dengan baik dan benar.


Untuk perangkat ibadah sebagai hantaran lamaran selalu disesuaikan dengan agama masing-masing. Contohnya untuk calon mempelai beragama islam, isinya adalah mukena, sajadah, tasbih, dan juga Al-Quran. Sedangkan untuk pengantin yang beragama kristen, umumnya adalah rosario, alkitab, dan patung Tuhan Yesus atau bisa juga Bunda Maria.


2. Perhiasan

Perhiasan juga adalah salah satu hantaran lamaran yang wajib ada dan nanti akan dikenakan pengantin perempuan. Makna dari barang ini adalah mempelai wanita akan selalu bersinar dan juga bercahaya layaknya pada perhiasan tersebut.


Jenis perhiasan yang sering digunakan sebagai hantaran lamaran adalah cincin, anting, dan juga gelang. Untuk berat dan jenisnya secara umum disesuaikan dengan permintaan mempelai wanita. Sebisa mungkin, perhiasan terbuat dari emas atau berlian agar makna yang dibawa tersebut dapat terkabulkan.


3. Skincare dan peralatan makeup

Hantaran lamaran selanjutnya yang termasuk kekinian adalah peralatan makeup dan juga skincare. Jenis yang satu ini sangat disukai perempuan dan biasanya calon pengantin wanita sudah memiliki produk favorit. Maka dari itu, untuk bagian ini sebaiknya diserahkan sepenuhnya kepada pihak wanita untuk memilihnya dan pihak pria hanya memberikannya saja.


Menyerahkan hantaran lamaran berupa skincare dan peralatan makeup ini juga memiliki doa yang baik. Maknanya adalah wanita dapat menjaga penampilan dan senantiasa selalu cantik di hadapan pasangannya nanti.


4. Setelan pakaian

Setelan pakaian juga bisa kamu gunakan sebagai hantaran lamaran yang kekinian. Makna dari hantaran lamaran dalam bentuk setelan pakaian adalah simbol kedua mempelai dapat menjaga rahasia dalam kehidupan rumah tangganya.


Untuk jenis setelan pakaian ini bisa bermacam-macam, yakni dari pakaian kerja, pakaian tidur, bahkan sampai pakaian dalam yang dihias atau dipercantik. Sedangkan dari sisi jumlahnya bisa disesuaikan dengan selera sehingga tidak harus mahal.



5. Peralatan mandi dan perawatan tubuh

Hantaran lamaran yang satu ini mungkin harus merogoh kocek cukup dalam. Sebab, setiap barangnya mempunyai harga yang cukup beragam. Meskipun begitu, semua tergantung pada kebutuhan mempelai wanita seperti pada poin sebelumnya.


Jenis peralatan mandi dan perawatan tubuh yang sering dijadikan hantaran lamaran antara lain sabun mandi, sampo, shower puff, produk perawatan tubuh dan rambut, wewangian, dan juga handuk. Maknanya tidak jauh berbeda dengan poin ketiga, yakni diharapkan mempelai wanita tampil cantik dan menawan di hadapan calon suaminya nanti.


Lebih menariknya lagi, kini sudah ada brand produk kecantikan yang menyediakan paket hantaran lamaran. Dengan begitu, biayanya bisa jadi lebih terjangkau dibandingkan beli barang secara terpisah.


6. Tas dan sepatu atau sandal

Tas dan sepatu atau sandal juga salah satu barang yang harus ada dalam hantaran lamaran. Sebab, barang ini memiliki makna tersendiri. Untuk sepatu atau sandal sendiri memiliki makna pasangan harus siap menapaki jalan kehidupan rumah tangga. Bahkan, mereka harus berjalan bersama untuk saling melengkapi satu sama lain.


Selain itu, makna tas juga sebagai simbol bahwa pihak mempelai pria siap memenuhi semua kebutuhan mempelai wanita. Untuk jenis tas yang diserahkan biasanya dipilih sesuai dengan kesukaan sang calon mempelai wanita.


7. Buah-buahan

Jenis hantaran lamaran tidak hanya selalu berbentuk barang siap pakai saja. Buah-buahan pun bisa menjadi salah satu hantaran lamaran yang cukup sering dipakai oleh masyarakat. Bahkan, beberapa daerah juga ada yang menganut tradisi membawa makanan tertentu untuk melamar calon mempelai wanita.


Untuk jenis buah yang digunakan bisa bermacam-macam, yakni jeruk, pisang, apel, anggur, hingga kiwi. Makna menggunakan buah-buahan ini adalah melambangkan harapan bahwa kedua mempelai tersebut nantinya bisa mendapatkan rezeki berlimpah.


8. Pakaian dalam

Pada beberapa permintaan dari mempelai wanita, terkadang ada yang ingin hantaran lamarannya dalam bentuk pakaian dalam. Tidak jauh berbeda dengan beberapa poin sebelumnya, bahwa pakaian dalam ini sering dibeli sendiri oleh pihak wanita dan kemudian diserahkan pada pihak mempelai pria.


Dari sisi maknanya pun tentang harapan agar rahasia rumah tangga pasangan bisa tersimpan dengan baik. Dengan begitu, maknanya memang mirip dengan poin setelan pakaian sebelumnya.



9. Makanan tradisional

Di berbagai daerah tertentu di Indonesia kerap memberikan hantaran lamaran dalam bentuk makanan tradisional. Selain sebagai ciri khas dari daerah tersebut, makanan tradisional ini juga memiliki makna yang berhubungan dengan harapan untuk kedua mempelai.


Contohnya ada makanan lemper yang kerap ada dalam hantaran lamaran. Makanan yang satu ini memiliki makna agar rumah tangga kedua mempelai selalu tercukupi gizinya sehingga selalu sehat dan bahagia.


Lalu, ada pula Kue Ku yang mempunyai ciri khas warna merah menyala dan berisi kacang hijau di dalamnya. Kue ini adalah simbol kebahagiaan, kemakmuran, dan juga keabadian dalam rumah tangga.


10. Daun sirih

Mungkin tidak banyak orang yang tahu bahwa daun sirih juga bisa digunakan sebagai hantaran lamaran yang kekinian. Daun sirih sendiri memiliki arti sebagai simbol keselamatan dan juga kebahagiaan kedua calon mempelai. Selain itu, daun sirih juga diharapkan memberikan doa terbaik agar rumah tangga keduanya berjalan lancar.


Untuk daun sirih ini sendiri juga bisa dibelikan oleh pihak pria maupun pihak wanita. Hal itu tergantung pada kesepakatan bersama.


11. Peralatan mandi

Berbagai peralatan mandi juga kerap dijadikan hantaran lamaran yang kekinian dan bersamaan dengan produk kecantikan lainnya. Pada dasarnya, makna peralatan mandi ini memiliki makna yang sama dengan kosmetik, yakni mempercantik diri di hadapan pasangannya.


Bahkan, peralatan mandi ini nantinya akan dipakai berdua pada saat sudah berumah tangga. Oleh sebab itu, biasanya peralatan mandi ini tidak perlu harus ditentukan oleh pihak wanita.


12. Cincin pernikahan

Hantaran lamaran terakhir yang sering digunakan banyak orang adalah satu set cincin pernikahan untuk pria dan wanita. Tentunya, benda ini adalah wujud doa pengikat kedua pasangan agar selalu hidup bersama sampai akhir hayat.


Untuk calon mempelai muslim, biasanya cincin untuk pria diganti dengan bahan kuningan atau perak agar tidak melanggar peraturan.



Demikianlah 12 hantaran lamaran yang kekinian dan penuh makna. Bagi calon pengantin, semoga informasi ini bisa menjadi inspirasi untuk menyiapkan hantaran sebelum lamaran, ya!


(Siti Kamilla)



Comments


Wujudkan pernikahan impianmu

oranment-ring.png

Temukan inspirasi pernikahan, vendor, dan venue dengan harga terbaik.

Berhasil submit nomor handphone. Terima kasih.
Nomor handphone tidak boleh kosong
bottom of page